Minggu, 25 September 2022

Akhirnya Terbongkar...!!! Siapa Pemberi Jabatan Kadiv Propam untuk Ferdy Sambo,memiliki karier moncer di kepolisian.


Akhirnya Terbongkar...!!! Siapa Pemberi Jabatan Kadiv Propam untuk Ferdy Sambo,memiliki karier moncer di kepolisian.
SuaraBandung.id - Sudah jadi rahasia umum jika Ferdy Sambo seperti melaju di jalur tol untuk mendapat pangkat Irjen Pol atau bintang dua dan jabatan Kadiv Propam Polri.
Bukan itu saja, Ferdy Sambo ternyata sudah diasuh hingga memiliki karier moncer di kepolisian.
Ferdy Sambo diduga memang diasuh agar bisa menguasai Polri dengan tujuan tertentu yang hanya diketahui oleh si pengasuhnya.
Ferdy Sambo memiliki pangkat jenderal bintang dua dan duduk di posisi elite Polri di usia yang masih sangat muda, memang luar biasa.
Akan tetapi jejak perjalanan karier yang cemerlang lantaran diduga 'dikarbit', malah mengantaran Ferdy Sambo pada jurang kehancuran yang juga lebih cepat.
Fakta saat Ferdy Sambo harus kehilangan semua posisi strategis di kepolisian yang didapat secara cepat didapatnya.
Atas perjalanan karier Ferdy Sambo yang meroket ini, ada pandangan jika itu didapat lantaran bantuan seseorang yang dikenal sebagai kakak asuh.
Suami Putri Candrawathi kabarnya bisa memiliki posisi paling strategis di Polri disebut-sebut berkat bantuan sosok tersebut.
Sosok kakak asuh inilah yang diduga membekingi dan pasang badan untuk Ferdy Sambo. 
Sehingga tidak heran sosok kakak asuh yang juga disegani di kepolisian ini, bisa mengantarkan Ferdy Sambo melesat ke posisi penting di Polri. 
Adanya sosok kakak asuh ini terungkap melalui percakapan diskusi mantan penasihat Kapolri, sekaligus Guru Besar Politik dan Keamanan Universitas Padjadjaran (Unpad), Prof Muradi. 
Secara jelas Prof. Muradi menerangkan siapa sosok kakak asuh dan perannya dalam menjadikan Ferdy Sambo sampai pada posisi bintang di kepolisian.
Namun, Prof. Muradi tidak mengatakan nama dan identitas sosok kakak asuh Ferdy Sambo. 
Akan tetapi, Prof. Muradi menggambarkan jika sosok kakak asuh tersebut sangat dekat dengan Ferdy Sambo.
Bahkan Prof. Muradi menduga, sosok kakak asuh ini akan turun tangan membantu Ferdy Sambo dalam membebaskannya dari jerat hukum maksimal, yakni hukuman mati di kasus dugaan pembunuhan berencana Brigadir J.
Siapa sosok kakak asuh tersebut, dikatakan Prof. Muradi saat ini sudah pensiun dari Polri. 
Dan Prof. Muradi mengatakan secara jelas, sosok kakak asuh inilah yang memberikan jabatan Kadiv Propam Polri pada Ferdy Sambo.
Jika melihat jenjang karir, Prof. Muradi mengatakan jabatan Kadiv Propam Polri ini seharusnya diemban seorang polisi yang memiliki pengalaman luas dan teruji.
Prof. Muradi mengatakan, Ferdy Sambo tidak pernah mendapat kepercayaan menjadi Kapolda. 
Kemudian, Ferdy Sambo juga hanya menjabat sebagai kapolres sembilan bulan lamanya.
“Selebihnya (Ferdy Sambo) di elite. Beberapa menyebutnya (Sambo) polisi Jakarta karena muter-muter (menjabat) di Jakarta,” kata Muradi kepada wartawan, Rabu 21 September 2022. 
Status kakak asuh ini dikatakan Prof. Muradi, terjadi sudah lama dengan Ferdy Sambo.
Bahkan kata Prof. Muradi, kakak asuh ini sudah terbentuk sejak mereka berada di Akademi Kepolisian (Akpol).
Hubungan mereka sama seperti pada umumnya, yakni sebagai hubungan senior dan junior. 

0 komentar:

Posting Komentar